Kesebelasan PSCS Cilacap yang akan berlaga di level II Liga Indonesia musim mendatang didominasi wajah-wajah baru. Dari 26 pemain yang secara resmi menandatangani kontrak dengan pihak manajemen, 14 di antaranya baru pertama kali bermain bagi tim berjuluk "Laskar Nusakambangan" itu. Ketua Harian PSCS Cilacap, Farid Ma'ruf, Minggu (9/10/2011), mengatakan, ke-14 pemain baru itu terdiri dari lima pemain lokal, tujuh pemain dari luar daerah, dan dua pemain asing. "Putra daerah dipasang untuk memperkuat posisi kiper, dua bek, dan dua gelandang," ujarnya.
Sementara pemain dari luar daerah
yakni M Isa (eks PSLS), Arin Kusmanto (eks Persibat Batang), Nanang
Hendrawan (eks Mitra Kukar), Fery Haryadi (eks Persipa), Sandi (eks
Persita), Dodi Dwi Haryono (Semarang), dan Indra Gunawan (Banyumas).
Adapun legiun asing yang telah merapat ke PSCS Cilacap yakni Batoum
Roger dan Mahop Guy (Kamerun), Lee Su Hyong (Korsel) dan Leonardo
Felicia (Argentina).
"Ke depannya, kami ingin lebih
memprioritaskan mempromosikan pemain-pemain binaan sendiri, atau yang
pernah magang di PSCS. Masuknya beberapa pemain eks magang ke skuad inti
diharapkan dapat memacu semangat pemain lain untuk berkembang sehingga
banyak lahir atlet-atlet sepakbola berkualitas dari Cilacap," ujarnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar