MAAF, BLOG INI MASIH DALAM PENGEMBANGAN ,,, FORUM SILATURAHMI LASKAR NUSAKAMBANGAN BATAVIA,, SILAHKAN KIRIMKAN KOLEKSI FOTO , ARTIKEL, SARAN KALIAN MELALUI EMAIL (lanusbatavia@yahoo.com).. kiriman yang layak akan kami muat dalam blog ini -------------------------->>>> kunjungi juga FORUMLANUSBATAVIA.BLOGSPOT.COM

PSCS Cilacap Tumbangkan PSIM Yogyakarta

Tim tuan rumah PSCS Cilacap berhasil menundukkan PSIM Yogyakarta, 2-1 (1-1), dalam laga lanjutan Kompetisi Sepak Bola Divisi Utama Grup II di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Sabtu petang.
Dua gol kemenangan PSCS ini berhasil diciptakan oleh Julia Mardianus pada menit ke-35 dan Reza Dhini pada menit ke-70, sedangkan gol semata wayang PSIM diciptakan Engkus Kuswaha beberapa detik sejak dimulainya babak pertama.
Pertandingan yang disaksikan sekitar 8.000 pasang mata tersebut berlangsung sangat seru sejak peluit tanda dimulainya babak pertama ditiup wasit Iwan Sukoco dari Malang.
Apalagi sejak tuan rumah PSCS Cilacap kecolongan satu gol yang diciptakan PSIM Yogyakarta beberapa detik setelah tendangan bebas dimulainya babak pertama.
Pemain PSIM bernomor punggung 32, Engkus Kuswaha, memanfaatkan kelengahan kiper PSCS, Handoyo, sehingga tendangan lambatnya bisa bersarang di gawang tuan rumah PSCS dan kedudukan pun berubah menjadi 0-1 untuk PSIM Yogyakarta.
Mahop Guy Harve dan kawan-kawan yang merasa kecolongan atas gol tersebut langsung melancarkan serangan balasan untuk membobol pertahanan anak-anak asuhan Maman Durachman yang lebih banyak bertahan.
Akan tetapi, serangan anak-anak asuhan Agus Riyanto ini sering kali patah. Bahkan sejumlah peluang gol gagal dimanfaatkan dengan baik oleh PSCS untuk membobol gawang PSIM yang dijaga kiper Agung Prasetya.
Seperti yang terjadi pada menit ke-3, tendangan Sapto Dhadari terlalu menyamping sehingga bola hanya mengenai mistar gawang PSIM sebelah kanan dan keluar lagi.
Demikian pula dengan tendangan Reza Dhini pada menit ke-7 dan ke-15 yang terlalu menyamping ke kiri sehingga gagal membobol gawang PSIM.
Sementara PSIM yang mendapat kesempatan menyerang, gagal memanfaatkan peluang gol yang ada.
Tendangan bebas yang dilakukan Abda Ali pada menit ke-17 terlalu tinggi sehingga bola hanya melintas di atas mistar gawang PSCS.
Tim PSCS yang nyaris kebobolan tersebut semakin membabi-buta dalam melancarkan serangan hingga akhirnya tendangan bebas yang dilakukan Julia Mardianus pada menit ke-35 berhasil menjebol gawang PSIM sehingga kedudukan berubah menjadi 1-1.
Keberhasilan mengubah skor tersebut menjadikan para pemain PSCS semakin percaya diri dalam melancarkan serangan ke pertahanan PSIM.
Akan tetapi, upaya untuk menciptakan gol kembali berulang kali gagal sehingga kedudukan tetap imbang 1-1 hingga berakhirnya babak pertama.
Memasuki babak kedua, pertandingan antara kedua kesebelasan semakin memanas.
Apalagi para pemain PSIM sering kali terlihat bermain kasar sehingga para suporter PSCS pun tidak terima.
Bahkan pada menit ke-65, pelatih PSCS Agus Riyanto tampak emosi ketika melihat permainan kasar PSIM sehingga dia pun mencoba menghampiri pelatih PSIM Maman Durachman.
Upaya Agus tersebut dihalang-halangi petugas keamanan, sehingga para penonton pun menjadi emosi dengan melempar botol air mineral.
Meskipun diwarnai kericuhan, pertandingan antara PSCS dan PSIM tetap berjalan.
Tendangan bebas yang dilancarkan Reza Dhini pada menit ke-70 berhasil bersarang di gawang PSIM sehingga kedudukan berubah menjadi 2-1 untuk PSCS. Hingga berakhirnya babak kedua, kedudukan tetap 2-1 (1-1) untuk PSCS Cilacap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar